Semua Objek Wisata di Tanah Datar Buka Selama Libur Lebaran 2022

    Semua Objek Wisata di Tanah Datar Buka Selama Libur Lebaran 2022

    Batusangkar, – Seluruh objek wisata unggulan di Tanah Datar bakal dibuka pada libur Lebaran Idulfitri 1443 Hijriah.

    Kasi Promosi dan Pemasaran Pariwisata Tanah Datar Renti Emelia, mengatakan, untuk terciptanya liburan yang aman dan nyaman bagi pengunjung, Dinas Pariwisata akan menerbitkan imbauan untuk semua pengelola objek wisata.

    “Nanti kita akan memberikan imbauan bagi seluruh pengelola objek wisata dalam memberikan kenyamanan bagi pengunjung dengan tetap menjaga protokol kesehatan Covid-19, ” kata Renti kepada wartawan, Kamis (14/4/2022).

    Adapun destinasi wisata anadalan yang dibuka, kata dia, di antaranya Istano Basa Pagaruyung, Puncak Pato, Batu Angkek-angkek, Panorama Tabek Patah, Rumah Pohon Tabek Patah, Puncak Aua Sarumpun dan Aia Angek Padang Gantiang. Kemudian, Tenun Pandai Sikek, Nagari Tuo Pariangan, Lembah Anai, dan Pantai Mutiara Danau Singkarak.

    “Jika tidak ada kendala ataupun ada aturan seperti sebelum-sebelumnya, direncanakan seluruh objek wisata unggulan di Tanah Datar akan kita buka semuanya selama libur Lebaran, ” kata Renti.

    Renti menyebutkan, saat ini pihaknya mulai menyiapkan sejumlah objek wisata dengan mempercantik dan membersihkan lokasi wisata sehingga nantinya pengunjung merasa nyaman dan berkesan saat berwisata ke Tanah Datar.

    “Kemudian Pemkab Tanah Datar dalam memeriahkan libur Lebaran Idulfitri 1443 Hijriah, juga akan mengadakan program satu nagari satu event bertempat di Nagari Andaleh Baruah Bukik dimulai 4-10 Mei, ” terangnya.

    Kemudian dilanjutkan dengan Aua Sarumpun Geopark Festival di Nagari III Koto, Kecamatan Rambatan, dan alek anak nagari Pacu Jawi tanggal 7, 14, 21, 28 di Nagari Rambatan.

    “Untuk satu nagari satu event akan dilangsungkan selama satu minggu dan direncanakan akan dibuka oleh pimpinan daerah, ” ujarnya. (**)

    Afrizal

    Afrizal

    Artikel Sebelumnya

    ATM Beras Ampek Angkek, Wagub: Digitalisasi...

    Artikel Berikutnya

    BNI Kantor Cabang Bukittinggi Serahkan CSR...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Tingkatkan Peran Mahasiswa Dalam Pengawasan Pemilu 2024, Bawaslu Kota Solok Gelar 'Bawaslu Goes to Campus'
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Puluhan Ribu Masyarakat Padati Kampanye Akbar Welly-Anggit

    Ikuti Kami